TeknoKeren.com - Setelah menunggu beberapa saat, akhirnya Samsung Galaxy Note 8.0 segera dipasarkan. Tepatnya pada 11 April 2013 akan menjadi jadwal peluncuran tablet ini dan Amerika Serikat mendapat kesempatan sebagai negara pertama yang disambangi Galaxy Note 8.0. Harga yang ditawarkan untuk sebuah tablet Samsung ini mulai USD 400 atau sekitar Rp 3,8 jutaan. Akan tetapi jadwal kehadiran Galaxy Note 8.0 untuk Asia khususnya Indonesia belum bisa dipastikan.
Samsung Galaxy Note 8.0 merupakan tablet berukuran 8 inci resolusi 1280x800 pixel dengan kerapatan piksel 189 ppi dan antar muka TouchWiz ala Samsung. Banyak memperkirakan tablet ini akan menjadi pesaing utama dari
iPad Mini yang memiliki ukuran layar yang hampir sama. Sama seperti seri Galaxy Note lainnya, Galaxy Note 8.0 juga dilengkapi stylus S-Pen. Dijeroan, Galaxy Note 8.0 dijajal dengan prosesor berotak empat chipset ala A9 berkecepatan 1,6 GHz dan RAM 2 GB serta pilihan storage 16 GB atau 32 GB.
EmoticonEmoticon