Inilah Harga Smartfren Andromax U di Tanah Air

Smartfren sebagai salah satu penyedia jaringan CDMA terbesar di tanah air resmi memperkenalkan smartphone terbarunya yang diberi nama Smartfren Andromax U. Disamping harganya yang cukup menggiurkan,  Smartfren Andromax U dibekali sejumlah fitur terbaru tak ayal ponsel pintar ini disebut pembaharu dari smartphone genarasi sebelumnya, Andromax-i.

Pada panel layar Smartfren Andromax U dibekali teknologi IPS sehingga mampu menghasilkan gambar yang jerih serta pemukaan layar yang luas untuk kategori sebuah smartphone, yakni berukuran layar 4,5 inci wide screen dengan resolusi 540x960 piksel.

Dijalankan sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich dan kabar terbaru menyebutkan, Andromax U bisa di upgrade ke-OS Android 4.1 Jelly Bean. Sebagai penunjang performa, smartphone dari Smartfren ini dipersenjatai prosesor Dual Core berkecepatan 1,2 Ghz Qualcomm Snapdragon MSM8625 dan RAM 768 MB, meskipun harganya terjangkau kemampunnya bisa diandalkan.

Harga Smartfren Andromax U
Smartfren Andromax U
Untuk menunjang kemampuannya, tak lupa ditanamkan memori internal sebesar 4GB dan slot untuk memori microSD ekspansi hingga 32 GB. Kapasitas memori yang besar tentunya sangat menunjang kemampuan kemera utamanya yang beresolusi 8 MP, merekam video dengan kualitas HD (720p) dan kamera utama 2 MP sehingga bisa menampung gambar dan video dalam jumlah yang banyak. Hadir dengan dual SIM stanby (CDMA + GSM) di slot CDMA telah 'lock' oleh Smartfren yang berkemampuan CDMA EVDO Rev A 800/900 dan fitur GPS dan WiFi Hotspot bersama lima pengguna.

Harga Smartfren Andromax U sekitar Rp 1.599.000 termsuk didalamnya kartu perdana Smartfren, bonus volume data sebesar 12 GB* dengan melakukan pengisian ulang minimal Rp 50.000 dan berlaku untuk 12 kali top up selama satu tahun (bonus berlaku hingga 15 hari). Smartfren Andromax U hadir dalam beberapa pilihan warna seperti hitam, putih dan biru.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »