Apple Perkenalkan iPhone 5 di Indonesia pada 14 Desember

Ada berita baik bagi pencinta gadget di tanah air, khususnya bagi Anda yang menyukai produk-produk buatan Apple. Dijadwalkan Apple akan meluncurkan iPhone 5 pada tanggal 14 Desember di 50 negara dan Indonesia menjadi salah satunya. Sebelumnya  Apple juga telah merilis iPhone 5 di 47 negara.

Selain di Indonesia, pada 14 Desember iPhone 5 juga akan mulai dijual secara resmi di Antigua and Barbuda, Armenia, Bahamas, Bahrain, Bolivia, Brazil, Chile, China, Costa Rica, Cyprus, Ecuador, Grenada, Israel, Jamaica, Jordan, Kuwait, Macedonia, Malaysia, Moldova, Montenegro, Panama, Paraguay, Philippines, Qatar, Russia, Saudi Arabia, South Africa, Taiwan, Turkey, United Arab Emirates dan Venezuela.

Dan seminggunya lagi, iPhone 5 akan dirilis di Karibia, Barbados, Botswana, Cameroon, Central African Republic, Egypt, Guinea, Ivory Coast, Kenya, Madagascar, Mali, Mauritius, Morocco, Niger, Senegal, St. Kitts, St. Lucia, St.Vincent & the Grenadines, Tunisia, Uganda dan Vietnam. Sedangkan untuk Korea Selatan, iPhone  5 dijadwalkan diluncurkan lebih cepat yakni 7 Desember 2012.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »