Acer baru saja mengeluarkan notebook super tipis, yang diberi nama Acer Aspire S3. Nampaknya Acer tetap meyakini jika notebook masih bisa diandalkan untuk menyaingi tablet.
Acer Aspire S3 lebih tipis dari laptop super tipis biasa, bahkan ultrabook ini lebih tipis dibandingkan tablet. Acer Aspire S3 memiliki ketebalan hanya 13mm (dari sisi tertipis) dan bobot yang begitu ringan, kurang dari 1,35 Kg.
Acer Aspire S3 menggunakan layar 13,3 inci dengan resolusi 1.366x768 piksel (HD), dengan prosesor Intel Core i5 generasi kedua 2467 M ULV (ultra low voltage) berdaya listrik rendah. Sementara untuk memori penyimpanannya, Acer memasangkan 320 GB HDD, atau juga ada yang di pasangkan solid state drive sebesar 240 GB.
Acer Aspire S3 |
Fitur andalan dari Acer Aspire S3 adalah Acer Green Instant On, teknologi yang memungkinkan ultrabook untuk terus standby dalam keadaan Sleep dan Deep Sleep, namun memiliki ketahanan baterai hingga 50 hari. Dalam kondisi Sleep, Aspire S hanya membutuhkan 2 detik untuk dapat beroperasi.
Bukan hanya itu Acer Aspire S3 telah dijajal teknologi Acer Instant Connect, yaitu fitur yang dapat mendeteksi WiFi hanya dalam waktu 2,5 detik, 4 kali lebih cepat dari netbook konvensional.
RAM sebesar 4GB juga disertakan agar dapat meningkatkan kinerja prosesor hingga 2,3 GHz. Beberapa spesifikasi umum, meliputi Bluetooth 4.0 + HS, HDMI (untuk streaming ke HDTV atau monitor), WiFi 802.11b/g/n, dua port USB 2.0, card rider, dan webcam 1.3 megapixel ditambahkan guna melengkapi Aspire S3.
Harga Acer Aspire S3
Tanggal 15-16 Oktober 2011 ini, setiap pembelian Aspire S3 di Senayan City akan mendapatkan cashback sebesar Rp 500.000*. Harga normal Acer Aspire S3 cuma Rp7.299.000
1 comment:
Write commentWooooooW
Replycanggih...tpi apa sepenting itu mesti beli yg mahal2??yg loW end dlu deeh
(∩_∩)
EmoticonEmoticon