Beberapa saat lalu, tablet generasi ke-3 Apple, New iPad resmi dipasarkan di Indonesia.
Apple Store dan sejumlah reseller, seperti iBox, eStore dan Blibli, sudah menampilkan harga tablet New iPad dalam satuan mata uang rupiah.
Walaupun beberapa tablet Apple tersebut telah mendukung konektivitas dengan jaringan 4G/LTE, namun pihak Apple tidak menjamin koneksi 4G untuk New iPad di Tanah Air. Pada situs Apple Store pun, Apple menuliskan "New iPad WiFi + Cellular" untuk menjelaskan model-model tersebut.
Namun pengguna New iPad tetap bisa menggunakan jaringan 3G/HSDPA yang telah tersedia di Indonesia sebagai jalur data sewaktu melakukan browsing.
Harga New iPad di Apple Store |
Inilah daftar harga New iPad di Indonesia di situs Apple Store, iBox, dan Emax.
Apple Store iBox Emax
New iPad 16 GB WiFi 4.899.000 5.500.000 5.099.000
New iPad 32 GB WiFi 5.899.000 6.500.000 5.999.000
New iPad 64 GB WiFi 6.899.000 7.500.000 6.999.000
New iPad 16 GB WiFi + Cellular 6.199.000 6.999.000 6.399.000
New iPad 32 GB WiFi + Cellular 7.199.000 7.999.000 7.299.000
New iPad 64 GB WiFi + Cellular 8.199.000 8.999.000 8.299.000
* Perbedaan harga disebabkan adanya paket penjualan aksesori di iBox dan Emax.
Via: tekno.kompas.com